Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan Divonis 9 Tahun Penjara dalam Kasus Korupsi LNG
JAKARTA, Seputar dunia - Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat menjatuhkan vonis 9 tahun penjara kepada eks Direktur Utama PT Pertamina Galaila Karen Kardinah alias Karen Agustiawan , Senin (24/6/2024). Hakim menyatakan Karen terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi terkait pengadaan Liquefied Natural Gas (LNG) tahun 2011-2021. "Menjatuhkan pidana kepada terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama sembilan tahun," kata hakim saat membacakan amar putusan di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Senin. Selain hukuman pidana penjara, hakim juga menjatuhkan denda sebesar Rp500 juta. "Dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar, diganti dengan pidana kurungan selama tiga bulan," ujarnya, dikutip dari Kompas.com . Sementara dilansir Antara , terdapat beberapa hal yang meringankan dan memberatkan voni...